Polres Lingga Menggelar Lapsat

 

Lingga, PELITAKEPRI.COM-Kepolisian Resor Lingga, Daerah Kepulauan Riau menggelar Laporan Kesatuan (Lapsat) dalam rangka serah terima jabatan Kapolres Lingga di Ruangan Endharma Dharma Laksana Mapolres Lingga, Kamis (22/10).

Dalam Kegiatan gelar Laporan Kesatuan ini di hadiri Kabag Binkar Rosdm Polda Kepri AKBP Boy Herlambang, S.I.K, M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Lingga dan Kapolres Lingga yang baru AKBP Arief Robby Rachman, S.H, S.I.K, M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai Kayanma Waketbidminwa Lemdiklat Polri serta PJU bersama Perwira Polres Lingga.

Baca Juga :  Polisi Tetapkan Kades Penuba Timur Tersangka Kasus Dugaan Korupsi DD Tahun Anggaran 2018

Waka Polres Lingga Kompol M. Tahang, S.ag mengatakan, “Dilaksanakan kegiatan  gelar Laporan Kesatuan dalam rangka Serah Terima Kapolres Lingga dari AKBP Boy Herlambang, S.I.K, M.Si kepada AKBP Arief Robby Rachman, S.H, S.I.K, M.Si.

“Digelarnya Laporan Kesatuan ini guna Pejabat yang baru mengetahui Situasi Umum Wilayah Hukum Polres Lingga dan Polres Lingga beserta jajaran,” ujar Waka Polres.

Waka Polres Lingga juga menambahkah bahwa, Dimasa Pandemi Covid-19 ini, kegiatan sifatnya Tradisi Kesatuan, Ceremony dan Pisah sambut dalam Pergantian Pejabat baru/Pejabat Lama di Lingkungan Polri di tiadakan, berdasarkan Jukrah nomor ST/2895/X/2020, tanggal 8 Oktober 2020.

Baca Juga :  Menyongsong Pilkada 2020, Bawaslu Kota Tanjungpinang Hadiri Konferensi Nasional di Jakarta

Editor: Encek Taufik