Wakasal Sebut Sabu 1 Ton di KM Sunrise Glory Merupakan Tangkapan Terbesar

PELITAKEPRI.COM, Batam – Sebanyak 1 ton sabu-sabu yang terbungkus dalam 40 karung berwarna putih, terlihat dijejerkan oleh aparat keamanan di Mako Lanal, Batam, Sabtu (10/2) siang.

Saat itu, Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI A. Taufiq Rohman bersama Pangarmabar, Aspam Kadal, Kapolda, BNN RI hingga Danguskamlabar dan Bea Cukai terlihat hadir.

Kepada awak media, Taufiq mengatakan terungkapnya penyelundupan kapal pembawa sabu sebanyak 1 ton ini, tidak lepas dari perasn serta berbagai pihak keamanan. Serta koordinasi dan sinergitas yang sudah terbangun sejak lama dengan baik.

Baca Juga :  Ansar : ASN Harus Punya Kemampuan, Kemauan dan Kesadaran Untuk Berkreasi

“Kita saling berkoordinasi setelah Desember 2017 silam, kita mendapatkan informasi bahwa kapal jenis ini juga membawa narkoba jenis sabu sebanyak 3 ton. Setelah kita awasi dan intai cukup lama, ternyata kali ini membawa 1 ton,” terang Taufiq dihadapan awak media, Sabtu(10/2).

Begitu diamankan dan dibongkar, ditemuilah kapal ini beruatan 1 ton sabu-sabu.

“Selanjutnya tersangka dan barang bukti ini kita serahkan ke BNN Republik Indonesia, untuk diproses lebih lanjut ,” katanya lagi.

Ia juga mengatakan, penangkapan ini merupakan tangkapan terbesar. Dan kuat dugaan kapal ini akan membawa narkoba ke Australia.

Baca Juga :  Usai Makan Malam Jadi Semangat Bercinta, Ini Alasannya

“Dari pengakuan tersangka, tapi kemungkinan bisa ke Bali dan daerah Jawa lainnya. Karena ini melewati perairan selatan Indonesia,” terangnya. [*]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.