Tanjungpinang, Pelita Kepri – Dosen Akedemi Kebidanan Bintan sekaligus usahawan muda, politisi dan sekaligus pegiat sosial, dl Alfin memotivasi kalangan muda untuk bangkit dan mengeksplore potensi daerah agar berdaya.
Salah satu yang di support Alfin adalah pengembangan ekonomi kreatif di kalangan mahasiswa.
“Saya melihat anak-anak muda Kepri itu sangat kreatif dan mereka mampu melakukan kreasi produk yang luar biasa. hanya mereka perlu diberikan supporting dan space untuk mereka berkreasi,” ucap Alfin, Selasa (28/8/2018) sore.
Alfin yang juga Juri dalam kegiatan Bazarlizious Inovasi Pangan Peluang Bisnis Masa Depan, di Kampus STIE Pembangunan Tanjungpinang, mengatakan bahwa kegiatan tersebut dapat menjadi contoh bagi Kampus – Kampus lain di Provinsi Kepulauan Riau.
“Apa yang dilakukan STIE melalui dosen kewirausahaannya patut di contoh oleh institusi pendidikan lainnya, karena hal ini akan menumbuhkan jiwa enterpreneursip di kalangan mahasiswa, sehingga terbuka peluang usaha dan lapangan kerja baru, tutupnya. (pk/ba)