Pelita Kepri, Tanjungpinang – Dengan memukul gong, Pejabat Walikota Tanjungpinang, Raja Ariza, Resmi membuka Gawai Seni 2018, di Lapangan Pamedan Kota Tanjungpinang, Rabu (25/04/2018) malam.
Kepala Dinas Parawisata dan Kebudayaan (Kadisparbud) Kota Tanjungpinang Reni Yusneli, dalam sambutanya mengatakan, Gawai Seni 2018 merupakan ajang pembinaan sekaligus ajang prestasi bagi siswa siswi dan mahasiswa di kota ini.
“Gawai seni yang di mulai pada malam hari ini tanggal 25 sampai 28 ini. Suatu bentuk untuk mengembangkan budaya lokal kepada Masyarakat,” sebutnya Reni.
Gawai seni ini memperlombakan
Pantun tingkat SD, tari tingkat SMP, puisi tingkat SMA dan mahasiswa.
“Pemenang akan mendapatkan uang tunai, tropi dan sertifikat. Mudah mudahan dengan adanya hadiah-hadiah tersebut akan menambah semangat mereka,” ujar Reni.
Dalam kegiatan ini Reni juga mengatakan akan memberikan hadiah berupa uang tunai kepada para penata seni terbaik.
Di kesempatan yang sama, Pejabat Walikota Tanjungpinang, Raja Ariza, mengharapkan, ajang Gawai seni tersebut bisa mewarisi dan menjaga Budaya lokal.
“Tugas utama kita menjaga dan mewarisi budaya lokal agar tidak di klaim oleh orang lain,” harap Ariza.
(pk/dir/ga)