Pelita Kepri, Bintan – Pemerintah Kabupaten Bintan melepas keberangkatan 150 orang penumpang mudik gratis trip pertama ke Tambelan menggunakan Kapal VOC Batavia melalui Pelabuhan Navigasi Kijang, Sabtu (9/6/2018) kemarin.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bintan Yandrisyah mengatakan bahwa sesuai jadwal yang telah ditetapkan, kapal perdana berangkat hari sabtu (9/6) menggunakan kapal VOC Batavia ke Pulau Tambelan, dan kapal dari Pulau Tambelan kembali ke Kijang pada hari Minggu (10/6). Selanjutnya, kapal VOC Batavia kembali mengangkut warga Tambelan yang ingin mudik dari Bintan-Tambelan di hari Senin pagi tadi (11/6) dan Selasa (12/6) kapal kembali ke Kijang.
”Jadi sebelum lebaran Idul Fitri 1439 H, Pemkab Bintan menyediakan dua trip pelayaran gratis (PP) dari Kijang ke Tambelan. Setelah lebaran , kita juga menyediakan kembali 2 trip rute arus balik gratis, ” ujarnya usai melepas trip kedua bersama Kepala KSOP Kijang dan Kepala Distrik Navigasi Kijang, Senin (11/6/2018).
Sebelumnya pada saat kunjungan kerja ke Kecamatan Tambelan beberapa waktu yang lalu, Bupati Bintan H Apri Sujadi, S.Sos menyampaikan bahwa Pemkab Bintan menyediakan angkutan lebaran Hari Raya Idul Fitri 1439 H secara gratis.
Untuk program tahunan mudik gratis ke Tambelan , Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan menganggarkan sekitar 500 juta rupiah guna menyiapkan transportasi kapal cepat gratis bagi masyarakat Kecamatan Tambelan, baik sebelum lebaran maupun sesudah Lebaran Idul Fitri 1439 H.
(pk/dir/mcb)