DPRD Kota Tanjungpinang Menggelar Rapat Paripurna Pengucapan Janji PAW Sisa Masa Jabatan Tahun 2019-2024

Tanjungpinang, pelitakepri.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang menggelar Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Tanjungpinang Sisa Masa Jabatan Tahun 2019-2024 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Tanjungpinang, Rabu (20/4/2022) Pukul 09.30 WIB.

Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Hj. Yuniarni Pustoko Weni (PDIP) memimpin rapat paripurna didampingi oleh Wakil Ketua I, Novaliandri Fathir (Partai Golkar), Wakil Ketua II, Hendra Jaya (Partai NasDem) dan dihadiri 24 anggota DPRD Kota Tanjungpinang.

Dalam rapat paripurna tersebut tampak hadir Gubernur Kepri diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau, Wali Kota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S.IP, Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Hj. Yuniarni Pustoko Weni, Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Endang Abdullah, Plh. Sekwan Tanjungpinang dan beberapa unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kota Tanjungpinang, yakni Komandan Lanud (Danlanud) Raja Haji Fisabilillah (RHF) Kolonel Pnb A. Donie P., S.E., M.Han., Komandan Kodim 0315/Tanjungpinang Kolonel Inf Tommy Anderson, Danlanudal Tanjungpinang Letkot Laut (P) Rivai A.Md.Pi., SH., M.H, Komandan Wing Udara 1  Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) Tanjungpinang, Letkol Laut (P) Dani Achnisundani, S.H., M. Tr.Hanla.,M. M, Kajari Tanjungpinang diwakili Kasi Datun, Ketua LAM diwakili Wan Rafiar, Danyonmarharlan Lantamal IV Tanjungpinang diwakili Pasi OPS, Danpomal Lantamal IV diwakili, Kemenag Tanjungpinang, Juga dihadiri Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Aswin Nasution.

Baca Juga :  Anggota DPRD Kepri Soroti Masalah yang Belum Tuntas di Masyarakat

Anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) dari Partai Gerindra adalah Hot Asi Silitonga menggantikan M. Apriyandy sisa masa jabatan tahun 2019-2024.

Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Hj. Yuniarni Pustoko Weni, menyampaikan, dengan kerendahan hati Bismillahirrahmanirrahim, sidang paripurna hari ini resmi dibuka untuk umum. Rapat paripurna ini adalah untuk
Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Tanjungpinang Sisa Masa Jabatan Tahun 2019-2024,” ucap Ketua DPRD Tanjungpinang.

Sebelum diambil sumpah/janji PAW, Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Tanjungpinang, Efendi membacakan keputusan Gubernur Kepulauan Riau nomor 526 tahun 2022 tentang peresmian pengangkatan Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang sisa masa jabatan Tahun 2019-2024.

Baca Juga :  Legislator Bobby Jayanto Bagikan 500 Nasi Bungkus Untuk Korban Banjir Rob di Tanjungpinang

Gubernur Kepulauan Riau, menimbang dan seterusnya, mengingat dan seterusnya, memperhatikan dan seterusnya memutuskan, menetapkan.

Kesatu, meresmikan pengangkatan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah kota Tanjungpinang saudara Hot Asi Silitonga sebagai pengganti antar waktu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah kota Tanjungpinang sisa masa jabatan tahun 2019-2024.

Kedua, keputusan gubernur ini mulai berlaku pada tanggal pengucapan sumpah/janji pengangkatan pengganti antar waktu anggota dewan perwakilan rakyat daerah kota tanjungpinang sisa masa jabatan tahun 2019-2024 ditetapkan di Tanjungpinang pada Tanggal 5 April 2022,” ucap Sekwan membacakan surat keputusan Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad.(pk/ro)